Event Image

PERSIAPAN DAN PEMANTANPAN PRODI PROFESI NERS DALAM MENGHADAPI UKNI PERIODE 2

Program Studi Profesi Ners FIKES Universitas Gresik melaksanakan Try Out Uji Kompetensi Ners Internal sebelum melaksanakan kegiatan Try Out Internal terlebih dulu mahasiswa Program A14 dibekali dengan Pengkayaan soal UKNI yang dilaksanakan Pada Senin-Jum’at, 03-07 Juni 2024 yang dilaksanaan secara luring yang langsung dengan mahasiswa melalui bedah soal uji kompetensi disetiap staseny, setelah melaksanakan pengakayaan mahasiswa kemudian melaksanaan Try Out Internal pada selasa 25 Juni 2024.

Pengkayaan UKNI dilaksanakan dengan membahas soal Try Out yang sudah dikerjakan oleh mahasiswa, meliputi soal UKNI pada bidang keilmuan Keperawatan Medikal Bedah, Keperawatan Anak, Keperawatan Maternitas, Keperawatan Jiwa, Keperawatan Keluarga, Keperawatan Komunitas, Keperawatan Gerontik, Keprawatan Gawat Darurat dan Manajemen Keperawatan. Masing-masing ke topik soal dibahas selama 1 jam oleh dosen Keperawatan sesuai kompetensi dan bidang keilmuan masing-masing. Khusus untuk Keperawatan Medikal bedah, dilaksanakan pembimbingan/pengayaan soal selama 2 jam karena proporsi soal UKNI paling banyak. Mahasiswa menyatakan pengayaan/bimbingan ini sangat penting dan bermanfaat bagi mereka dalam mempersiapkan diri menghadapi UKNI pada 29 Juli 2024 nanti. Selanjutnya. Kegiatan Try Out Internal dan Pemantapan pada diikuti oleh 16 orang mahasiswa,. Kegiatan Try Out Institusi Uji Kompetensi (UKOM) dilakukan secara berkala untuk menuju tingkat kelulusan UKOM 100%

Salah satu syarat menjadi tenaga kesehatan profesional adalah dengan berhasilnya melewati ujian kompetensi untuk setiap profesi kesehatan, dengan dikeluarkannya Surat Tanda Registrasi (STR). 

Bentuk keseriusan kampus terhadap pencapaian tersebut adalah dengan membiasakan mahasiswa berlatih ujian dengan sistem Computer Based Test (CBT).